Kamis, 31 Juli 2008

Pengarahan Work Shop



Laporan Pelaksanaan Work Shop Informaction Technologie Goes To UKM oleh ketua panitia (BURHANUDDIN, SH) kepada peserta Work Shop yang dilaksanakan di Lobby Hotel Gajah Mada Pontianak untuk memberikan support kepada seluruh peserta untuk dapat mengikuti kegiatan ini secara serius, karena Work Shop IT Goes To UKM yang dilaksanakan tersebut sebagai kelanjutan dari Seminar Sehari IT Goes To UKM yang dilaksanakan pada tanggal 29 Mei 2008 di Lobby Hotel Kapuas Palace Pontianak. Kegiatan ini diharapkan dapat diserap dan dilaksanakan oleh peserta dari Kabupaten/Kota se Kalimantan Barat, dimana akses pemasaran dari IT itu sendiri adalah memasuki dunia maya yang tanpa batas ruang dan waktu, dimana pelaku Usaha baik Usaha Kecil maupun Menengah dan Mikro, supaya memanfaatkan teknologi ini adalah untuk meningkatkan pendapatan baik rumah tangga maupun usahanya, yang mana produk yang telah dipasarkan melalui dunia maya ini, setelah diketahui oleh pangsa pasar baik lokal, nasional maupun internasional dalam sejarahnya belum pernah mengalami pengaruh dari dampak krisis moneter.

PESERTA


Work Shop IT Goes To UKM (pengenalan Teknologi Informasi Internet kepada Pelaku Usaha Kecil dan Menengah) untuk Propinsi Kalimantan Barat yang telah dilaksanakan dari tanggal 28 Juli sampai dengan 30 Juli 2008 di Lobby Hotel Gajah Mada Jalan Gajah Mada 177 Pontianak dengan Peserta Dari Kabupaten/Kota Se Kalimantan Barat yang masing-masing adalah Petugas yang ditunjuk sebagai Pengolah Data Base Koperasi dan UKM Kabupaten Kota serta KSU Program Mandiri yang berasal dari masing-masing Kabupaten / Kota.
Tampak dalam gambar para peserta dengan tekun dan antusias untuk dapat mengakses Teknologi Informasi Internet dengan masing-masing peserta membawa Laptop yang terhubung dengan Hotspot Hotel Gajah Mada Pontianak.
Kegembiraan terdengar riuh setelah para peserta dapat menciptakan blogspot, dengan hasil karya sendiri dengan bantuan nara sumber yang berasal dari Pelaku Blogs yang telah berhasil di Pontianak.

Work Shop IT Goes to UKM


Work Shop IT Goes to UKM atau dengan istilah Kursus/Diklat Informasi Teknologi menuju Usaha Kecil dan Menengah yang dikandung maksud untuk mengenalkan Teknoogi Informasi Internet kepada pelaku Usaha Kecil Menengah khususnya di Kalimantan Barat dengan pelaksanaan Seminar, Work Shop yang terselenggara atas kerjasama antara BAKOMAPIN (Badan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kerjasama Promosi dan Investasi Propinsi Kalimantan Barat dengan Borneo Tribun, serta PT Telekomunikasi Indonesia (PT TELKOM) Kalimantan Barat dengan nara sumber dari Pengusaha yang berhasil dibidang pemasaran produk melalui Internet yang tanpa batas ruang dan waktu yang menembus pasar dunia, Kajian dari Kepala Bakomapin Propinsi Kalimantan Barat Bapak Drs. M. Zeet Hamdy Assovie, MTM, pengajar dari Blogger yang berpengalaman di Kalbar serta peserta diklat/Work Shop yang meliputi Petugas Data Base Koperasi UKM Kabupaten Kota se Kalimantan Barat serta KSU Praktek Mandiri se Kalbar dan unsur Pelaku UKM yang berada di Pontianak.


Kegiatan ini telah berlangsung dua kali yaitu yang pertama tanggal 29 Mei 2008 di Lobby Hotel Kapuas Palace Pontianak dan yang kedua di Lobby Hotel Gajah Mada yang dilaksanakan dari tanggal 28 Juli 2008 sampai dengan 30 Juli 2008. Dengan pelaksanaan kegiatan Work Shop tersebut, panitia mengharapkan kepada seluruh peserta baik peserta Work Shop maupun Seminar IT Goes To UKM tersebut dapat memacu perkembangan Teknoogi Internet sebagai sarana pemasaran produk UKM Kalimantan Barat di dunia maya (Internet).


Juga diharapkan kepada seluruh peserta yang berasal dari Dinas/Kantor yang menangani bidang Koperasi dan UKM se Kalimantan Barat untuk dapat mengembangkan pengetahuannya kepada para pelaku UKM di daerahnya, sehingga akhirnya dapat memacu perkebangan pendapatan Daerah Khususnya dan Pendapatan Nasional pada umumnya.